TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 50:6

Konteks
50:6 Langit memberitakan v  keadilan-Nya, sebab Allah sendirilah Hakim. w  Sela

Mazmur 89:14

Konteks
89:14 (89-15) Keadilan dan hukum adalah tumpuan takhta-Mu, e  kasih dan kesetiaan berjalan di depan-Mu. f 

Mazmur 97:2

Konteks
97:2 Awan h  dan kekelaman i  ada sekeliling Dia, keadilan dan hukum adalah tumpuan takhta-Nya. j 

Mazmur 99:3-4

Konteks
99:3 Biarlah mereka menyanyikan syukur u  bagi nama-Mu v  yang besar dan dahsyat; Kuduslah w  Ia 1 ! 99:4 Raja x  yang kuat, yang mencintai hukum, y  Engkaulah yang menegakkan kebenaran; z  hukum dan keadilan a  di antara keturunan Yakub, Engkaulah yang melakukannya.

Mazmur 103:6

Konteks
103:6 TUHAN menjalankan keadilan t  dan hukum bagi segala orang yang diperas. u 

Kejadian 18:25

Konteks
18:25 Jauhlah kiranya dari pada-Mu untuk berbuat demikian, x  membunuh orang benar y  bersama-sama dengan orang fasik, sehingga orang benar itu seolah-olah sama z  dengan orang fasik! Jauhlah kiranya yang demikian dari pada-Mu! Masakan Hakim a  segenap bumi tidak menghukum dengan adil? b "

Ulangan 32:4

Konteks
32:4 Gunung Batu, f  yang pekerjaan-Nya sempurna, g  karena segala jalan-Nya adil, Allah yang setia, h  dengan tiada kecurangan, adil i  dan benar Dia. j 

Ulangan 32:1

Konteks
Nyanyian Musa
32:1 "Pasanglah telingamu, v  hai langit, w  aku mau berbicara, dan baiklah bumi mendengarkan ucapan mulutku. x 

1 Samuel 2:2-3

Konteks
2:2 Tidak ada yang kudus x  seperti y  TUHAN, sebab tidak ada yang lain kecuali Engkau dan tidak ada gunung batu z  seperti Allah kita. 2:3 Janganlah kamu selalu berkata sombong, janganlah caci maki a  keluar dari mulutmu. Karena TUHAN itu Allah yang mahatahu, b  dan oleh Dia perbuatan-perbuatan c  diuji. d 

Yesaya 45:21

Konteks
45:21 Beritahukanlah dan kemukakanlah alasanmu, ya, biarlah mereka berunding bersama-sama: Siapakah yang mengabarkan r  hal ini dari zaman purbakala, dan memberitahukannya dari sejak dahulu? s  Bukankah Aku, TUHAN? Tidak ada yang lain, tidak ada Allah selain dari pada-Ku! t  Allah yang adil u  dan Juruselamat, v  tidak ada yang lain kecuali Aku!

Zefanya 3:5

Konteks
3:5 Tetapi TUHAN adil f  di tengah-tengahnya, tidak berbuat kelaliman 2 . g  Pagi demi pagi h  Ia memberi hukum-Nya; itu tidak pernah ketinggalan i  pada waktu fajar. Tetapi orang lalim tidak kenal malu! j 

Zakharia 9:9

Konteks
Raja Mesias di Sion
9:9 Bersorak-soraklah dengan nyaring, hai puteri Sion, o  bersorak-sorailah, p  hai puteri Yerusalem! Lihat, rajamu datang kepadamu; q  ia adil dan jaya 3 . r  Ia lemah lembut dan mengendarai seekor keledai, s  seekor keledai t  beban yang muda.

Roma 3:5-6

Konteks
3:5 Tetapi jika ketidakbenaran kita menunjukkan h  kebenaran Allah, apakah yang akan kita katakan? Tidak adilkah Allah--aku berkata sebagai manusia i --jika Ia menampakkan murka-Nya? 3:6 Sekali-kali tidak! Andaikata demikian, bagaimanakah Allah dapat menghakimi dunia? j 

Roma 3:25-26

Konteks
3:25 Kristus Yesus telah ditentukan Allah menjadi jalan pendamaian m  karena iman, dalam darah-Nya 4 . n  Hal ini dibuat-Nya untuk menunjukkan keadilan-Nya, karena Ia telah membiarkan o  dosa-dosa yang telah terjadi dahulu pada masa kesabaran-Nya. 3:26 Maksud-Nya ialah untuk menunjukkan keadilan-Nya pada masa ini, supaya nyata, bahwa Ia benar dan juga membenarkan orang yang percaya kepada Yesus.

Wahyu 4:8

Konteks
4:8 Dan keempat makhluk b  itu masing-masing bersayap enam, c  sekelilingnya dan di sebelah dalamnya penuh dengan mata, d  dan dengan tidak berhenti-hentinya mereka berseru siang dan malam: e  "Kudus, kudus, kudus 5 lah Tuhan Allah, Yang Mahakuasa, f  yang sudah ada dan yang ada dan yang akan datang. g "

Wahyu 15:3-4

Konteks
15:3 Dan mereka menyanyikan nyanyian Musa, k  hamba Allah, l  dan nyanyian Anak Domba, m  bunyinya: "Besar dan ajaib segala pekerjaan-Mu, n  ya Tuhan, Allah, Yang Mahakuasa! o  Adil dan benar segala jalan-Mu, p  ya Raja segala bangsa! 15:4 Siapakah yang tidak takut, ya Tuhan, q  dan yang tidak memuliakan nama-Mu? r  Sebab Engkau saja yang kudus; karena semua bangsa akan datang dan sujud menyembah Engkau, s  sebab telah nyata kebenaran segala penghakiman-Mu. t "

Wahyu 16:5-7

Konteks
16:5 Dan aku mendengar malaikat yang berkuasa atas air itu berkata: "Adil p  Engkau, Engkau yang ada dan yang sudah ada, q  Engkau yang kudus, r  yang telah menjatuhkan hukuman ini. s  16:6 Karena mereka telah menumpahkan darah orang-orang kudus dan para nabi, t  Engkau juga telah memberi mereka minum u  darah; hal itu wajar bagi mereka!" 16:7 Dan aku mendengar mezbah v  itu berkata: "Ya Tuhan, Allah, Yang Mahakuasa, w  benar dan adil segala penghakiman-Mu 6 . x "

Wahyu 19:2

Konteks
19:2 sebab benar dan adil segala penghakiman-Nya, a  karena Ialah yang telah menghakimi pelacur b  besar itu, yang merusakkan bumi dengan percabulannya; dan Ialah yang telah membalaskan darah hamba-hamba-Nya c  atas pelacur itu."

Wahyu 19:11

Konteks
Firman Allah
19:11 Lalu aku melihat sorga terbuka 7 : c  sesungguhnya, ada seekor kuda putih; dan Ia yang menungganginya d  bernama: "Yang Setia dan Yang Benar e ", Ia menghakimi dan berperang f  dengan adil.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[99:3]  1 Full Life : NAMA-MU YANG BESAR DAN DAHSYAT; KUDUSLAH IA.

Nas : Mazm 99:3

Tuhan Allah demikian mengagumkan dan kudus sehingga nama-Nya pun harus diperlakukan dengan penuh hormat. Jangan sekali-kali meremehkan Allah karena Dia bertakhta jauh di atas kekuatan, keadilan, kemurnian dan kebesaran manusia. Kita harus mengasihi dan takut akan Allah (ayat Mazm 99:1-2) dan waspada sehingga tidak memakai nama-Nya secara sembarangan seperti yang diperbuat oleh dunia

(lihat cat. --> Kel 20:7;

lihat cat. --> Mat 6:9).

[atau ref. Kel 20:7; Mat 6:9]

[3:5]  2 Full Life : TIDAK BERBUAT KELALIMAN.

Nas : Zef 3:5

Walaupun manusia gagal dan jatuh ke dalam dosa, Allah sendiri tetap benar dan tidak pernah melakukan kesalahan; kebenaran itu memang merupakan sifat-Nya

(lihat art. SIFAT-SIFAT KHAS ALLAH).

  1. 1) Tuhan Allah selalu jujur, benar, dan adil di dalam segala jalan-Nya (bd. Ul 32:4). Kita harus mempertahankan iman kepada kebenaran-Nya yang tidak pernah gagal.
  2. 2) Walaupun kita mungkin mengalami hal-hal yang tidak dapat kita mengerti

    (lihat art. PENDERITAAN ORANG BENAR)

    kita harus tetap yakin bahwa kasih dan kesetiaan-Nya kepada kita tidak akan pernah berhenti.

[9:9]  3 Full Life : LIHAT, RAJAMU DATANG ... JAYA

Nas : Za 9:9

(versi Inggris NIV -- membawa keselamatan). Alasan yang lebih besar lagi untuk bersukacita ialah kedatangan sang Raja, bukan dengan kemegahan seorang raja tetapi dengan kerendahan hati (bd. Fili 2:5-8), naik di atas keledai. Nubuat Zakharia meramalkan Yesus dielu-elukan di Yerusalem (Mat 21:1-5). Dengan memasuki kota kudus memakai cara ini, Yesus menyatakan diri-Nya sebagai Mesias dan Juruselamat, siap untuk disalibkan.

[3:25]  4 Full Life : DARAH-NYA.

Nas : Rom 3:25

PB menekankan beberapa kebenaran mengenai kematian Kristus.

  1. 1) Kematian itu suatu pengorbanan, yaitu korban darah-Nya (bd. 1Kor 5:7; Ef 5:2)
  2. 2) Kematian itu adalah untuk orang lain, yaitu Dia tidak mati bagi diri sendiri, tetapi untuk orang lain (Rom 5:8; 8:32; Mr 10:45; Ef 5:2).
  3. 3) Kematian itu bersifat penggantian, yaitu Kristus mengalami kematian sebagai hukuman atas dosa kita, sebagai pengganti kita (Rom 6:23;

    lihat art. HARI PENDAMAIAN).

  4. 4) Kematian itu adalah mendamaikan, yaitu kematian Kristus demi orang berdosa memuaskan sifat Allah yang benar dan keadaan moral-Nya, sehingga dengan demikian mengalihkan murka Allah dari orang berdosa yang bertobat. Integritas Allah menuntut bahwa dosa dihukum dan korban pendamaian dibuat untuk kita. Melalui korban pendamaian oleh darah Kristus, kekudusan Allah tetap tidak berkompromi dan Dia sanggup menyatakan kasih karunia dan kasih-Nya dalam keselamatan dengan adil. Harus ditekankan bahwa Allah sendirilah yang telah menetapkan Kristus sebagai korban pendamaian. Allah tidak perlu diajak untuk menunjukkan kasih dan belas kasihan-Nya, sebab "Allah mendamaikan dunia dengan diri-Nya oleh Kristus" (2Kor 5:19; bd. Yoh 3:16; Rom 5:8; 8:3,32; 1Kor 8:6; Ef 4:4-6).
  5. 5) Kematian itu adalah penebusan, yaitu suatu korban untuk menebus atau membayar kerugian karena dosa. Dalam pengertian ini, kematian Kristus sebagai korban adalah dalam rangka meniadakan kesalahan akibat dosa. Melalui kematian Kristus kesalahan dan kuasa dosa yang memisahkan Allah dengan orang percaya ditiadakan.
  6. 6) Kematian Kristus itu mujarab, artinya kematian-Nya sebagai korban pendamaian mengandung khasiat untuk menghasilkan efek penebusan penuh yang diinginkan, bila kita menerimanya dengan iman.
  7. 7) Kematian itu adalah kemenangan, yaitu di salib Kristus berjuang dan menang atas kuasa dosa, Iblis, dan segala kekuatan jahat yang membelenggu manusia. Kematian Kristus adalah kemenangan awal Allah atas musuh-musuh rohani Allah dan manusia (Rom 8:3; Yoh 12:31-32; Kol 2:15). Jadi, kematian Kristus bersifat menebus. Dengan membayar tebusan dengan hidup-Nya sendiri (1Pet 1:18-19), Dia membebaskan kita dari musuh yang memperbudak umat manusia, yaitu dosa (Rom 6:6), kematian (2Tim 1:10; 1Kor 15:54-57) dan Iblis (Kis 10:38), sehingga membebaskan kita untuk melayani Allah (Rom 6:18;

    lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN).

    Semua hasil di atas dari kematian Kristus sebagai korban membuka peluang keselamatan bagi semua orang, tetapi hanya benar-benar dialami oleh mereka yang oleh iman menerima Yesus Kristus dan kematian-Nya bagi mereka.

[4:8]  5 Full Life : KUDUS, KUDUS, KUDUS.

Nas : Wahy 4:8

Seluruh ciptaan mengutamakan dan memuji kekudusan Allah

(lihat art. PUJIAN).

Menjadi kudus berarti terpisah dari dosa, ketidakbenaran, dan kejahatan, serta mengabdi kepada kebenaran, kebaikan, keadilan, dan kemurnian. Kekudusan merupakan sifat kekal Allah; kekudusan-Nya tidak akan pernah berubah

(lihat cat. --> Yes 6:1;

lihat cat. --> Yes 6:3;

[atau ref. Yes 6:1,3]

lihat art. SIFAT-SIFAT KHAS ALLAH).

[16:7]  6 Full Life : ADIL SEGALA PENGHAKIMAN-MU.

Nas : Wahy 16:7

Mereka yang meragukan kebenaran Allah dalam penghakiman-Nya tidak memahami dahsyatnya kejahatan dosa atau besarnya kebencian Allah terhadap dosa itu. Allah yang kudus dan adil harus melawan dan menghukum kejahatan

(lihat cat. --> Yoh 3:19;

lihat cat. --> Ibr 1:9;

[atau ref. Yoh 3:19; Ibr 1:9]

bd. Mazm 119:137).

[19:11]  7 Full Life : AKU MELIHAT SORGA TERBUKA.

Nas : Wahy 19:11

Ayat ini menyatakan awal kedatangan Kristus kali kedua ke bumi sebagai Raja segala raja dan Tuan di atas segala tuan (ayat Wahy 19:16). Ia datang dari sorga sebagai Pejuang-Mesias (bd. 2Tes 1:7-8) untuk menegakkan kebenaran dan keadilan (Mazm 96:13), untuk menghukum bangsa-bangsa dan berperang melawan kejahatan (bd. Yoh 5:30). Inilah peristiwa yang telah dinanti-nantikan oleh orang yang setia dari segala angkatan.



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA